Monday, 12 January 2015

Tips, Trik, dan Cheat game Castle Clash

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :
Game Castle Clash adalah game real time strategi online yang di kembangkan oleh igg. Bagi kalian gamer android gak ada salahnya buat mainin game castle clash. karena menurut saya sendiri game ini seru dan menantang.
Ada beberapa fitur unggulan dalam game castle clash sehingga bisa menjadi faktor pembeda dari game strategi lainnya seperti adanya Heroes, Army yang beragam, Arena, Here Be Monster, Heroes Trial, Dungeon, Expedition, Raid dan adanya System Might.
Udah cukup segitu aja reviewnya, sekarang kita langsung lanjut ke tips dan guide nya.

Heroes
Hero adalah pasukan terkuat yang memiliki skill spesial. Hero jauh lebih kuat jika dibandingkan dengan pasukan biasa. Yah bisa dibilang mereka adalah panglimanya.
Saat ini jumlah maksimal hero yang dapat diturunkan ke medan perang adalah 6 hero sekaligus diwaktu yang bersamaan, Ini berlaku disemua ajang (Arena, Dungeon, Raids, HBM, Heroes Trial, Dan Expedition).
Walaupun jumlahnya hanya sedikit, tapi kemampuan hero tidak dapat diragukan lagi karena dengan 6 Hero pun sudah mampu menumpas ratusan pasukan biasa.

Hero dibagi menjadi 4 class:
- Legendary Heroes : Paladin, Champion, Succubus, Druid, Ninja, Thunder God, Atlanticore, Grizzly Reaper, Immortep, Spirit Mage, Minotaur Chieftain, Pumpkin Duke, Snowzilla, Cupid dan Moltanica.
- Elite Heroes : Executioner, Assasin, Warewolf, Cyclops, Shaman, Pain-Da, Serpent Queen, Ice Demon dan Triton.
- Ordinary Heroes : Angel, Marrauder, Hill Giant, Engineer, Frost Witch, Dryad, Alchemist, dan Marksman.
- Sacrifice : Slime, Cristal Ooze, dan Gelatinous Champion.

Cara Mendapatkan Hero
Kalian bisa mendapatkan hero dengan menghire mereka pada heroes altar.
Ada 3 cara yang bisa kalian gunakan:
- Hire menggunakan gems.
- Hire menggunakan Honor Badges.
- Dan Hire menggunakan Shard.

Hire Menggunakan Gems
Hasil yang didapat dari roll gems adalah random. Jadi kalian tidak akan tau dan tidak dapat memastikan hero yang akan didapat. Dan kemungkinan besar akan mendapatkan hero yang sama dengan yang sudah kalian miliki.
Saat akan menghire hero akan muncul 2 opsi yang bisa kalian pilih.
Opsi pertama 150 gems/roll untuk 1 hero dan opsi kedua 450 gems/roll untuk 3 hero.
Kemungkinan hero yang didapat dari roll gems:
- 65% Elite Hero
- 15% Crystal Ooze
- 10% Gelatinous Champion
- 5% Ordinary Hero
- 5% Legendary Hero

Sangat direkomendasikan buat hire dengan gems, karena jika beruntung kalian bakal dapet hero legend.

Hire Dengan Honor Badges
Hero yang didapat dari cara ini juga random, sama seperti hire dengan gems.
Pertama kali hire hero membutuhkan 500 HB dan akan terus meningkat setiap kali kalian hire dihari yang sama. Dan akan kembali lagi 500 HB setelah refresh server (sekitar jam 12 siang, wib).
Berikut ini honor badges yang dibutuhkan untuk hire hero dihari yang sama:
1x 500 HB, 2x 600 HB, 3x 700 HB dan setiap hire akan meningkat 100 HB sampai hire ke 10.
11x 1500 HB, 12x 2000 HB, 2500 HB, dan setiap hire akan meningkat 500 HB hingga hire ke 20.
21x 6000 HB, 22x 7000 HB, 23x 8000 HB dan setiap hire akan meningkat 1000 HB.
Kemungkinan besar hero yang bakal didapat adalah slime dan ordinary hero. Untuk hero elite kemungkinannya sangat kecil, dan hero legend hampir mustahil untuk didapatkan dari sini.

* Jika ingin mencoba hire dengan honor badges sebaiknya lakukan 2 atau 3 kali saja dalam sehari, dan coba lagi dihari berikutnya. Cara ini bertujuan untuk menghindari pemborosan honor badges.

Sangat tidak direkomendasikan untuk menghire hero dengan honor badges!
Lebih baik kalian gunakan honor badges untuk upgrade hero agar menjadi pasukan yang lebih hebat dalam battle.


Hire menggunakan shard
Ini adalah cara hire yang pasti untuk mendapatkan hero legend. Kalian bisa memilih hero yang kalian inginkan. Hanya saja kalian harus lebih sabar dalam mengumpulkan shard.
Sangat direkomendasikan untuk menghire hero menggunakan shard.


Skill 
Tiap hero memiliki skill (skill aktif) dan talent (skill pasif)
Skill (Skill Aktif)
- Skill adalah kemampuan utama milik hero. Bisa dibilang jurus andalan.
- Tiap hero memiliki skill masing masing yang berbeda, kecuali untuk nama yang sama. Jenisnya pun beragam mulai dari Buff, Heal, Attack Area, Attack Single Target, dan Range Attack. Jadi tidak mungkin ada hero paladin yang bisa menggunakan skill hero druid.
- Skill akan aktif secara otomatis saat energi (bar ungu dibawah bar hp) penuh.
- Skiil aktif dapat ditingkatkan sampai level 9.
- Level skill tidak dapat ditingkatkan dengan menggunakan exp yang di dapat dari battle.
Cara meningkatkan Skill Hero
- Pergilah ke heroes altar.
- Kemudian pilih hero yang akan ditingkatkan skillnya.
- Setelah itu klik consume.
- Pilih item (Essence) atau hero (Hero lain atau Hero khusus Sacrifice) yang akan ditumbalkan.
Talent (Skill Pasif)
Selain skill, hero juga memiliki talent yang gak kalah penting dengan skill dan akan sangat berguna jika mendapatkan talent yang tepat buat hero.
- Talent adalah skill pasif bawaan hero dari awal hire.
- Tiap Hero sangat dimungkinkan mendapatkan skill yang sama walaupun nama heronya dan classnya berbeda.
- Talent ini tidak diaktifkan oleh energi tapi akan aktif otomatis dari awal pertempuran.
Misal:
Talent Revive: hero otomatis hidup kembali jika ia mati dalam battle.
- Pada umumnya kebanyakan talent hanya berupa buff kepada hero. Jadi kalian hanya dapat merasakan efeknya secara tidak langsung.
- Talent tidak dapat ditingkatkan dengan cara apapun. Jika kalian mendapat talent War God level 3/5 maka itu akan menjadi talent hero secara permanen, kecuali jika kalian merefreshnya.
- Merubah talent bisa dilakukan dengan cara refresh talent. Tapi biayanya sangat mahal sekitar 300 gems dan talent yang akan muncul pun acak. Jadi kemungkinan mendapatkan talent yang di cari sangatlah kecil.
Total ada 15 macam talent dan masing masing talent punya level 1-5 jadi jumlah total ada 75 talent.
Berikut ini daftar ke 15 talent tersebut:
1. Revive
2. Heavy Blow
3. Revitalize
4. Scorch
5. Self Destruct
6. Deadly Strike
7. Flame Guard
8. Blade Shell
9. Scatter
10. Slow Down
11. Enfeeble
12. Berserk
13. Stone Skin
14. War God
15. Tenacity


Cara mendapatkan Shard
Ada 4 cara untuk mendapatkan shard di game castle clash.
1. Menaklukkan Dungeon
2. Berhasil bertahan dari 5 wave (gelombang serangan)  Here Be Monster
3. Menyelesaikan quest board
4. Menukarkan merit poin
Cara Farming shard di dungeon
- Hire army guardian untuk semua base sampai full dan usahakan sampai antrian di army base sudah full.
- Lakukan penyerangan pada dungeon 1-12
- Gunakan magic arrow tepat pada pasukan musuh. jangan pada heronya karena ini akan memacu energinya untuk penuh.
- Drop guardian disatu titik yang di magic barusan. Kemudian turunkan semua hero yang kalian punya.
- Setelah berhasil menaklukkan dungeon tersebut. kalian akan mendapatkan 3 shard (jika beruntung).
- Lakukan cara di atas berulang ulang kali sampai jatah dungeon habis.
Catatan:
- Shard yang di drop adalah random.
- Jatah dungeon akan terisi setiap 20 menit sekali. Jadi dalam waktu 1 jam 40 menit jatah dungeon kalian sudah terisi penuh.
- Usahakan maksimal 2 jam sekali kalian login untuk menghabiskan jatah dungeon tersebut.
- Saat farming shard selalu pilih castle beratap biru. Karena disana drop rate shardnya lebih tinggi dari pada yang biasa.
- Jika kalian rajin farming shard di dungeon 1-12 maka sehari bisa dapat kurang lebih 50 shard.
- Dungeon 1-12 adalah opsional. Jika hero kalian mampu menaklukkan dungeon 2 dengan mudah sebaiknya kalian farming shard di dungeon 2, karena shard yang di drop pun lebih banyak yaitu 5 shard.
- Hindari dungeon yang memiliki hero dengan skill attack area, cannon, dan splash (multi target). Ini akan membunuh banyak guardian dalam satu serangan.

Cara Farming Shard di HBM (Here Be Monster)
- Upgrade pagar sampai level 7 Dan susun bangunanmu seperti gambar di bawah.
- Taruh semua hero base ditengah, antara 2 tower.
- Pasang semua trap hero di sekitar tower. Dan pasang bomb diantara bangunan.
- Hire guardian sampai full dan pastikan antrian di army base sudah penuh.
- Cara memulai HBM: Klik gambar goa -> pilih yang sebelah kanan -> pilih A. Ini adalah level yang paling mudah.
- Tunggu penyerangan berakhir. Dan kalian akan mendapatkan 10 shard jika berhasil bertahan dari wave ke 5.
- Lakukan cara di atas berulang ulang kali sampai jatah HBM habis.
Catatan:
- Shard yang di drop di HBM tidak random seperti dungeon.
- Saat HBM berlangsung, kalian tidak dapat melakukan apapun termasuk menggunakan spell magic. Jadi kalian hanya bisa menonton saja hingga akhir.
- Usahakan level minimal hero yang ikut battle di sini adalah level 60 untuk jenis hero elite.
- Jatah HBM maksimal adalah 6 dan akan terisi satu jatah tiap 3 jam sekali.
- HBM A di atas adalah opsi yang paling mudah. Jika kalian mampu menaklukkan Level yang lebih hebat maka lakukanlah farming disitu. Karna semakin sulit level yang ditaklukkan maka shard yang di drop pun lebih banyak.
Sebenernya masih banyak tips dan trik lain yang mau dibahas tapi berhubung sudah ngantuk berat maka tips dan trik castle clash yang lainnya bakal dilanjutin pada postingan berikutnya.
Semoga tips castle clash di atas bisa bermanfaat buat semua pembaca.